PAUD Islam di Denpasar - Anak Emas Denpasar dan Yaa Bunayya Hidayatullah Denpasar

Nah, kali ini sekolah PAUD yang juga saya kunjungi langsung yaitu RA Anak Emas dan RA Yaa Bunayya Hidayatullah Denpasar. Kedua sekolah ini paling mendekati kriteria saat kami mencari sekolah anak.


PAUD Anak Emas
Alamat : Jalan Teuku Umar No.17 Denpasar Barat
Jenjang : SPS, KB, TPA, TPQ, dan RA
Biaya :
Umum - Rp11.330.000
Alumni Kelompok Bermain Anak Emas - Rp9.080.000
Biaya tersebut terdiri dari infaq jariyah, seragam, uang kegiatan, spp bulan Juli, uang Jami'iyah (komite). Bisa diangsur sebanyak 3x maksimal 3 bulan setelah mendaftar. SPP bulanannya Rp600.000 sudah termasuk makan 1x.
Jam belajar :
07.50 - 12.00 (Senin-Kamis)
07.50 - 11.00 (Jumat)

PAUD Anak Emas ini merupakan PAUD di bawah Yayasan Anak Emas yang didirikan oleh Ustadz Fauzi Hamid Basulthana, Lc. yang saat ini diketuai oleh Dra. Hj. Rahmani Sidik. 

RA Yaa Bunayya
Alamat : Jl. Raya Pemogan No.155, Pemogan, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali 80221
Jenjang : RA
Biaya : 
Putra - Rp4.845.000
Putri - Rp5.000.000
Di sini sebenarnya ada penitipan anak juga tapi terbatas dan diprioritaskan untuk guru Hidayatullah saja. Oh ya, biaya tadi terdiri atas pendaftaran, uang gedung, kegiatan, perlengkapan, seragam, dan spp bulanan. SPP bulanannya Rp220.000. Sekolah ini berada di bawah Yayasan Hidayatullah yang cabangnya sudah ada di mana-mana termasuk Jogja. Untuk di Denpasar setahu saya lokasinya ada di Pemogan itu ada sekolah untuk jenjang PAUD, MI, MTs dan MA.

Nah, sepertinya sekolah-sekolah yang berhasil kusurvei cukup banyak. Info sekolah ini merupakan hasil saat saya menuliskan tulisan ini. Kalau dibandingan dengan setahun lalu saat anak saya mencari sekolah ada kenaikan harga sekitar Rp500.000 untuk setiap sekolah.

Untuk kualitas dari sekolah yang saya sebut masing-masing memiliki ciri khas sendiri yang tentu saja setiap orang pasti punya penilaian berbeda. Semua menarik, berciri khas, dan sama bagusnya. Pada akhirnya saya memilih satu diantara sekolah-sekolah tersebut karena kecirikhasannya cukup menenuhi kriteria yang dicari. Cerita lengkapnya insyallah akan saya tulis untuk postingan selanjutnya. Semoga cukup bermanfaat ya bagi yang mencari sekolah muslim di Denpasar, khusunya di daerah seputar Denpasar Selatan dan Denpasar Barat. 

Comments

Popular Posts